23/03/16

Analisis Terhadap Kualitas Butir Soal UTS IPA Kelas VIII


                                                                             ABSTRAK                                                                                


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya beda, dan distraktor butir soal buatan guru mata pelajaran IPA kelas VIII MTs. Negeri Slawi Kabupaten Tegal Tahun Pelajaran 2015/2016. Sampel diambil dengan teknik sampling jenuh. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar soal ulangan harian buatan guru mata pelajaran IPA kelas VIII, yang berjumlah 20 soal pilihan ganda. Analisis validitas konstruk soal pilihan ganda dilihat dari segi materi, konstruksi dan bahasa telah sesuai, ada beberapa soal yang masih perlu diperbaiki dari segi konstruksi. Analisis validitas butir soal UH 1 menunjukan 40% soal valid; reliabilitas sebesar 0,76 artinya memiliki keajegan tinggi; tingkat kesukaran butir soal 40% sukar, 55% sedang dan 5% soal mudah; daya beda 45% jelek, 35% cukup dan 20% baik; 80% pengecoh berfungsi. Pada UH 2 60% soal valid; reliabilitas sebesar 0,78 artinya memiliki keajegan tinggi; 35% soal sukar dan 65% soal sedang; daya beda 30% jelek, 45% cukup dan 25% baik; 75% pengecoh berfungsi.

Kata kunci: Kualitas Soal, Butir Soal, Pelajaran IPA

0 komentar:

Posting Komentar